Cara Membuat Fettucini Carbonara adaah sebuah informasi resep masakan/makanan yang akan kami share untuk anda. Tentunya lengkap dengan berbagai bahan bumbu yang dibutuhkan serta cara membuatnya secara mendetail sehingga memudahkan anda dalam mempraktekan resep yang anda cari.
Bahan – Bahan :
- 100 gram fetucini
- 2 siung bawang putih, dicincang halus
- 2 buah sosis, diiris bulat
- 200 ml susu cair
- 1/2 sendok teh garam
- 1/2 sendok teh merica hitam kasar
- 50 gram keju cheddar parut (bisa sesuai selera) (25 gram untuk isi, dan 25 gram untuk menabur)
- 1 kuning telur, dikocok
- 1 sendok makan margarin untuk menumis
Cara Membuat Fettucini Carbonara :
- Didihkan 1000 ml air, 1/2 sendok teh garam, dan 1 sendok makan minyak goreng.
- Masukkan fetucini. Rebus sampai matang, lalu angkat dan tiriskan.
- Panaskan margarin. Tumis bawang putih sampai harum. Tambahkan sosis, Aduk rata.
- Masukkan susu cair, garam, dan merica hitam kasar. Masak sampai mendidih.
- Tambahkan fetucini dan keju cheddar parut. Aduk rata. Matikan api. Masukkan kuning telur. Aduk sampai rata. Nyalakan api. Masak sampai meletup- letup.
- Fetucini Ala Carbonara siap untuk disajikan dengan tambahan taburan keju cheddar parut.
0 komentar:
Posting Komentar